Nikah, Susah dan Senang Bersama
Beberapa pelajaran dari nikah yang perlu dipahami bagi setiap yang ingin berumah tangga atau sudah berumah tangga.
• Tujuan berkeluarga: senang dirasakan bareng, susah dirasakan bareng.
Itulah hikmah dari doa yang diajarkan Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam kepada pengantin: Barakallahu laka wa baraka ‘alaika wa jama’a bainakumaa fii khoir … Semoga Allah berkahi engkau dalam senang maupun susah, semoga Allah kumpulkan kalian berdua dalam kebaikan.
• Suami harus memperhatikan nafkah pada istri melihat pada dua keadaan: 1) kebutuhan istri, 2) kemampuan suami.
• Istri hendaklah banyak bersyukur pada pemberian suami sekecil apa pun itu. Ingatlah, wanita itu banyak masuk neraka, cuma lantaran banyak protes dan kurang bersyukur pada pemberian suami.
• Kewajiban istri terbesar adalah taat pada suami.
• Dalam rumah tangga, harus saling mengajak dalam kebaikan dan mengingatkan ketika ada kekeliruan.
Semoga keluarga kita menjadi keluarga sakinah, mawaddah wa rahmah.
—
By: Muhammad Abduh Tuasikal
Nasihat Nikah Saat Pernikahan Suryanto dan Riatmi
@ Dusun Warak, Desa Girisekar, Kamis, 11.00 PM, 14 Safar 1437 H
—
RemajaIslam.Com, Channel Telegram: @RemajaIslam
Artikel asli: https://remajaislam.com/720-nikah-susah-dan-senang-bersama.html